Kebijakan AS di Timur Tengah Sebabkan Perang Berkepanjangan
Story Code : 300066
Direktur Eksekutif Partai Libertarian, Carla Howell mengatakan kebijakan pemerintah AS dalam beberapa dekade terakhir di Timur Tengah telah menyebabkan munculnya perang yang berkepanjangan.
Dalam sebuah wawancara dengan Press TV hari Minggu (8/9/13), Howell mengatakan bahwa Washington tak perlu menyerang Suriah karena negara Timur Tengah itu bukan ancaman bagi Amerika Serikat.
"Suriah tidak mengancam negara kita. Kita tak memiliki kepentingan nasional dalam intervensi sekarang. Tak ada alasan bagi AS untuk mendukung pemberontak yang memerangi pemerintah Suriah,” Howell menambahkan.
Howell melanjutkan, "Selama beberapa dekade serangan militer AS, sanksi dan bantuan militer yang melibatkan setiap negara di Timur Tengah telah menyebabkan perang berkepanjangan dan menghambat kemajuan ekonomi di wilayah itu."[IT/r]
Share Berita :
Comment
2013/09/09 15:55
AS sudah di dekte sama Zionis israel...sehingga kebijakan zionis israel akan di ikutin sama AS...bukanya AS yang terancam melainkan Zionis Israel lah yang terancam keberadaan wilayahnya
Iy Benar tu, suriah tdak pernah mengamcam negara laen. Musuh tdk dcari, ktemu jug tdak lari. Suriah akn mberikn plajaran brharga buat as ,israel dan antek2 zionis smua.