0
Friday 12 July 2013 - 21:07
Kudeta Militer

Iran: "Rakyat Mesir Harus Tentukan Nasibnya Sendiri"

Story Code : 282394
Demo rakyat Mesir
Demo rakyat Mesir

Menteri luar negeri Iran dalam sebuah pernyataan mengatakan, rakyat Mesir harus menentukan nasib negaranya. Pernyataan itu diutarakan pada Jumat, 12/07/13, dalam pembicaraan via telphon dengan timpalannya dari Mesir Mohamed Kamel Amr.

"Nasib Mesir harus ditentukan oleh bangsa sendiri, dan setiap keputusan yang dibuat oleh rakyat Mesir harus dihormati oleh semua," kata Salehi.

Menteri luar negeri Iran juga meminta semua kelompok politik dan elit Mesir bergabung dan melakukan konsolidasi persatuan nasional sesegera mungkin.

"Republik Islam selalu berusaha dan mencari hubungan terbaik dengan Mesir," kata Salehi.

Sementara itu, Menteri Mesir menyerukan peningkatan hubungan dengan Iran danberharap kontak dengan Iran akan terus berlanjut.

Mesir jatuh ke dalam kekerasan setelah militer negara itu menggulingkan Presiden Mohamed Morsi, membekukan konstitusi, dan membubarkan parlemen pada 3 Juli lalu.

Tentara juga menunjuk hakim agung dari Mahkamah Agung Konstitusi Mesir, Adly Mansour, sebagai presiden sementara.

Keudian, pada hari Rabu, Jaksa Agung Mesir memerintahkan penangkapan para pemimpin Ikhwanul Muslimin termasuk pemimpin tertinggi, Mohammed Badie, atas tuduhan menghasut kekerasan. [IT/Onh/Ass]
Comment