0
Wednesday 15 May 2013 - 14:13
Krisis Suriah:

Mesir: Iran Berkontribusi Selesaikan Krisis Suriah

Story Code : 263963
Pemberontak anti Suriah, dukungan AS, Barat dan Arab.jpg
Pemberontak anti Suriah, dukungan AS, Barat dan Arab.jpg

Mesir mengatakan Republik Islam Iran dapat mengambil bagian untuk mencari solusi krisis yang telah mendera Suriah lebih dari dua tahun.

"Mesir menganggap Iran bagian dari solusi krisis bukan bagian dari krisis Suriah sebagaimana yang diyakini beberapa pihak," kata Juru Bicara Kepresidenan Mesir, Ihab Fahmi dalam konferensi pers hari Senin (13/5/13).

Fahmi juga menggambarkan Iran sebagai negara berpengaruh di wilayah dan menambahkan, "Komunikasi kami dengan Iran tercermin pada konsensus kami tentang perlunya mencapai solusi politik untuk krisis Suriah."

Tehran berulang kali mengutuk campur tangan asing di Suriah dan mengecam dukungan negara-negara tertentu untuk teroris dukungan asing di Suriah.

Pejabat Mesir itu lebih lanjut menegaskan kembali sikap Kairo tentang situasi di Suriah dan mengatakan bahwa Mesir menuntut agar kekerasan segera di suriah segera diakhiri.

Fahmi juga mengatakan bahwa masalah Suriah harus diselesaikan lewat dialog antara Damaskus dan oposisi. [IT/r]
Comment