Tinjau Pengungsi, Wapres Tekankan Dialog Dalam Relokasi Hunian Warga Terdampak
Story Code : 1173552
Wapres Gibran menegaskan bahwa proses relokasi harus cepat, tanpa birokrasi yang berbelit-belit, dan lokasi relokasi harus dipastikan dengan survei lapangan yang matang. Ia mengingatkan agar sebelum pembangunan dilakukan, harus ada dialog dengan warga untuk memastikan lokasi baru dapat diterima dan tidak terbengkalai. Wapres juga mengingatkan pentingnya menjaga kesehatan pengungsi, terutama kelompok rentan seperti ibu hamil, lansia, difabel, dan anak-anak, serta memastikan kebutuhan makanan dan pelayanan kesehatan mereka terpenuhi selama masa pengungsian.
Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman, Maruarar Sirait, melaporkan bahwa pihaknya telah melakukan survei di dua lokasi pengungsian dan melakukan dialog dengan warga terkait relokasi ke hunian permanen. Maruarar menyampaikan bahwa para pengungsi siap untuk direlokasi ke tempat yang lebih aman, mengingat trauma yang mereka alami akibat erupsi sebelumnya, yang juga menelan korban jiwa. Wapres berharap relokasi ini dapat dilakukan dengan cepat agar warga dapat melanjutkan hidup mereka dengan lebih baik.