Para mahasiswa dan aktivis dari berbagai organisasi itu mempertanyakan sikap abai yang ditunjukkan oleh para pengelola kompetisi tersebut terhadap tindak kriminal yang masih dilancarkan oleh rezim Zionis Israel terhadap bangsa Palestina di Jalur Gaza.
Massa yang hadir membawa bendera Palestina, mengenakan keffiyeh dan mengusung spanduk-spanduk bertuliskan "Pentas olahraga bukanlah tempat untuk kriminal", "Para pelaku genosida tidak memiliki tempat di pentas olahraga" dan "Institusi internasional yang bungkam atas hal ini harus diadili."
"Dalam piagam Olympic Games dinyatakan bahwa tujuan dari diadakannya kompetisi-kompetisi ini adalah untuk menciptakan jalan kebersamaan yang didasari oleh hak asasi manusia, namun dengan partisipasi atlet-atlet Israel dalam kompetisi ini, justru yang terjadi malah sebaliknya," ujar salah satu mahasiswa sebagaimana yang dikutip oleh IRNA.
Masssa juga menuntut standar ganda yang diterapkan oleh Uni Eropa dimana mereka melarang masuknya atlet Rusia dan Belarusia dengan alasan perang Ukraina sampai-sampai atlet yang masih bersikeras untuk berpartisipasi harus berkompetisi di bawah bendera netral. Namun kebijakan yang sama tidak berlaku pada atlet Israel. [IT/G]