Krisis Mesir
Pemimpin Ikhwan Hadapi Tuduhan Pidana Baru
9 Sep 2013 16:37
Islam Times – Sidang akan diselenggarakan terkait kematian 7 demonstran tanggal 16 Juli di sela-sela aksi demo di Kairo yang menuntut Morsi kembali berkuasa.
Pemimpin tertinggi Ikhwanul Muslim Mesir, Mohamed Badie akan diadili dalam kasus kedua terkait bentrokan yang menyebabkan tewasnya beberapa demonstran.
Menurut sumber pengadilan, jaksa penuntut mengajukan tuntutan baru terhadap Badie pada hari Minggu (8/9/13).
Sumber menambahkan bahwa 14 orang, termasuk sejumlah tokoh senior Ikhwan dan Mohamed Morsi, akan diadili bersama Badie. Tapi sejauh ini, tanggal sidang belum diputuskan.
Sidang akan diselenggarakan terkait kematian 7 demonstran tanggal 16 Juli di sela-sela aksi demo di Kairo yang menuntut Morsi kembali berkuasa.
Badie telah diadili atas tuduhan menghasut pembunuhan para demonstran anti-Morsi. Sidang akan dilanjutkan tanggal 29 Oktober mendatang.
Badie dan dua wakilnya yang dipenjara juga dituduh terlibat dalam kematian demonstran yang menyerang dan membakar markas Ikhwanul 30 Juni lalu.[IT/r]
Story Code: 300068