Perang Suriah
Mufti Agung Sebut Suriah Menang atas Retorika Perang AS
2 Sep 2013 08:42
Islam Times- Mufti Suriah itu mengatakan dalam menanggapi pernyataan Presiden AS Barack Obama saat konferensi pers di Gedung Putih mengenai Suriah," Obama mundur dari keputusannya. Dan ia harus mengakui kemenangan Suriah." Demikian al-Alam melaporkan, Ahad, 01/09/13.
Mufti Agung Ahlu Sunnah Suriah, Sheikh Ahmad Badr al-Din Hassoun mengatakan, AS harus menerima kemenangan Suriah dalam sengketa terbaru antara Washington dan Damaskus.
Mufti Suriah itu mengatakan dalam menanggapi pernyataan Presiden AS Barack Obama saat konferensi pers di Gedung Putih mengenai Suriah," Obama mundur dari keputusannya. Dan ia harus mengakui kemenangan Suriah." Demikian al-Alam melaporkan, Ahad, 01/09/13.
Mengacu pada keputusan presiden AS untuk meminta persetujuan kongres atas gagasan serangan di Suriah, Mufti itu menegaskan, "Suriah menang dan terima kasih kepada pemimpin, rakyat dan tentaranya, dan membuktikan, masalah ini bukan masalah kelompok etnis, tetapi tanah air yang tidak menyerah pada siapa pun kecuali Allah."
Sementara itu, dalam sebuah wawancara dengan ABC pada Ahad, Kerry berharap, Rusia akan menyadari kalau Assad telah melewati batas dengan menggunakan senjata kimia terhadap warga sipil, dan akan bergabung dengan AS dalam upaya menahan rezim Suriah untuk bertanggung jawab. [IT/Onh/Ass]
Story Code: 297716