QR CodeQR Code

Iran dan Regional

Warganya Diusir, Iran Minta UEA Pertimbangkan kembali

12 Jul 2013 14:35

Islam Times - Menurut laporan ISNA 6 Juli lalu, selama beberapa bulan terakhir, UAE telah mencabut izin tinggal puluhan warga Iran dan memaksa mereka meninggalkan negara Arab tanpa memberikan alasan apapun.



Menteri Luar Negeri Iran, Ali Akbar Salehi menyatakan keprihatinan atas pengusiran warga negara Iran di Uni Emirat Arab (UEA), Abu Dhabi dan mendesak agar tindakan tersebut dipertimbangkan kembali.

Diplomat Iran membuat pernyataan itu dalam pembicaraan telepon dengan rekan Emiratnya, Sheikh Abdullah Bin Zayed al Nahyan.

Dalam percakapan telepon, kedua menteri itu juga membahas perkembangan regional dan internasional utama serta isu-isu yang menjadi perhatian bersama, termasuk situasi di Mesir.

Mereka juga menggarisbawahi perlunya konsolidasi dan perluasan hubungan bilateral kedua negara.

Menurut laporan ISNA 6 Juli lalu, selama beberapa bulan terakhir, UAE telah mencabut izin tinggal puluhan warga Iran dan memaksa mereka meninggalkan negara Arab tanpa memberikan alasan apapun.

Sehari kemudian, juru bicara Departemen Luar Negeri Iran, Abbas Araqchi mengatakan bahwa Kedutaan Besar Iran di Abu Dhabi tengah menindaklanjuti kasus itu dengan serius.

Araqchi menambahkan, situasi warga Iran yang tinggal di negara Arab itu akan dibahas dalam rapat Komite Bersama Konsuler Iran-UEA setelah bulan Ramadhan. [IT/r]


Story Code: 282212

News Link :
https://www.islamtimes.com/id/news/282212/warganya-diusir-iran-minta-uea-pertimbangkan-kembali

Islam Times
  https://www.islamtimes.com