QR CodeQR Code

Iran VS Hegemoni Global

Ini Syarat Iran pada AS untuk Tawaran Pembicaraan

24 Mar 2013 11:53

Islam Times- Haqiqatpour menambahkan, bangsa Iran telah lama menderita akibat dampak dari skema dan intervensi AS baik sebelum dan setelah Revolusi Islam 1979 di negara itu.



Anggota parlemen Iran mengatakan Amerika Serikat tidak jujur mengenai tawaran pembicaraan langsung dengan Iran. Menurutnya, Washington harus meminta maaf terlebih dulu kepada bangsa Iran atas konspirasi masa lalu di neger ini sebelum melakukan pembicaraan.

"Kami melihat tidak ada kejujuran dalam perilaku mereka (AS). Satu sisi mereka mengusulkan perundingan, tetapi sisi lain di kongres mereka meningkatkan sanksi," kata Mansour Haqiqatpour, wakil kepala Majlis untuk Komite Keamanan Nasional dan Kebijakan Luar Negeri, pada Sabtu, 23/03/13.

Haqiqatpour menambahkan, bangsa Iran telah lama menderita akibat dampak dari skema dan intervensi AS baik sebelum dan setelah Revolusi Islam 1979 di negara itu.

Menurut wakil rakyat itu, Amerika Serikat selalu menimbulkan bahaya besar terhadap Iran dengan melakukan pendekatan kolonial terhadap bangsa yang kaya energi ini sejak Perang Dunia II.

Anggota parlemen itu juga mengecam upaya tak kenal lelah Washington untuk meningkatkan tekanan pada Republik Islam melalui sanksi dan pembatasan ekonomi.

"Amerika harus menunjukkan kejujuran, dan mereka harus menyesal atas tindakan mereka di masa lalu, sehingga Republik Islam Iran dapat memutuskan apakah akan bernegosiasi dengan mereka," tegas Haqiqatpour. [IT/On]


Story Code: 248777

News Link :
https://www.islamtimes.com/id/news/248777/ini-syarat-iran-pada-as-untuk-tawaran-pembicaraan

Islam Times
  https://www.islamtimes.com