QR CodeQR Code

Program Makan Bergizi Gratis Dimulai: Langkah Nyata Menuju Generasi Emas Indonesia 2045

6 Jan 2025 00:09

Islam Times - Islam Times - Pemerintahan Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka meluncurkan Program Makan Bergizi Gratis (MBG) di 190 titik yang tersebar di 26 provinsi. Program ini bertujuan memberikan asupan bergizi kepada balita, anak sekolah, santri, serta ibu hamil dan menyusui. "Ini merupakan tonggak bersejarah untuk bangsa Indonesia, untuk pertama kalinya Indonesia melaksanakan program pemenuhan gizi berskala nasional," ujar Kepala Komunikasi Kepresidenan Hasan Nasbi, Minggu (5/1/2025).


Pada awal Januari 2025, 190 Dapur MBG mulai beroperasi dan ditargetkan meningkat hingga 937 unit pada akhir bulan. Program ini melibatkan 140 UMKM dalam rantai pasok dan diharapkan dapat memperkuat perekonomian lokal. Ribuan UMKM dan koperasi telah mendaftar sebagai mitra kerja sama, dan pemerintah memastikan tidak ada biaya pungutan dalam proses pendaftaran.

Dengan anggaran Rp71 triliun dari APBN 2025, program ini ditargetkan menjangkau 15 juta penerima manfaat pada akhir 2025 dan 82,9 juta pada 2029. Program MBG diharapkan dapat meningkatkan kualitas gizi anak-anak Indonesia, mendukung pertumbuhan mereka menuju Indonesia Emas 2045.


Story Code: 1182577

News Link :
https://www.islamtimes.com/id/news/1182577/program-makan-bergizi-gratis-dimulai-langkah-nyata-menuju-generasi-emas-indonesia-2045

Islam Times
  https://www.islamtimes.com