Netanyahu Mengecam Paus Fransiskus
22 Nov 2024 19:43
Islam Times - Perdana Menteri Israel mengkritik Paus Fransiskus setelah ia menyerukan penyelidikan atas tindakan genosida yang dilakukan tentara Israel di Jalur Gaza.
Dilansir dari MEMO, Benjamin Netanyahu menggambarkan komentar Paus Fransiskus sebagai "memalukan" kala berbicara di depan Komite Urusan Luar Negeri dan Pertahanan Knesset.
Minggu lalu, Paus Fransiskus menyarankan masyarakat global untuk mempelajari apakah operasi militer Israel di Gaza merupakan genosida terhadap rakyat Palestina, dalam beberapa kritiknya yang paling gamblang terhadap perilaku Israel sejak perang berlangsung.
Dalam buku baru yang dijadwalkan terbit Selasa depan, "Hope Never Disappoints. Pilgrims Towards a Better World", pemimpin Katolik tersebut menulis "menurut beberapa ahli, apa yang terjadi di Gaza memiliki karakteristik genosida."
Pada awal September, Paus mengatakan tentara Israel telah melampaui aturan perang dan "serangan Israel di Gaza dan Lebanon tidak bermoral dan tidak proporsional."
Agresi Israel terhadap Jalur Gaza yang terkepung telah menewaskan dan membuat terluka sekitar 148.000 warga Palestina, sebagian besar dari mereka adalah anak-anak dan wanita.[IT/AR]
Story Code: 1174131