QR CodeQR Code

Calon Menhan Iran: Iran akan Mengembangkan Jump-Jet dan Drone Tenaga AI

14 Aug 2024 17:32

Islam Times - Calon menteri pertahanan Iran menyampaikan usulan sektor perthanan kepada Parlemen antara lain pengembangan jump-jet dan kawanan drone yang menggunakan kecerdasan buatan.


Brigadir Jenderal Aziz Nasirzadeh, pilihan Presiden Masoud Pezeshkian untuk mengampu Kementerian Pertahanan, telah menyampaikan usulannya pada hari Rabu eperti dilaporkan Press TV.

Nasirzadeh saat ini menjabat sebagai wakil kepala staf Angkatan Bersenjata Iran dan pernah memimpin Angkatan Udara tahun 2018 hingga 2021.

Di antara rencana usulannya adalah perluasan tambahan kemampuan peperangan udara dan laut Republik Islam, teknologi rudal, kecakapan pertahanan udara, dan divisi kedirgantaraan.

Nasirzadeh berharap memajukan perancangan dan produksi "jet lompat," yang mampu lepas landas dan mendarat secara vertikal. Ia mengusulkan peningkatan teknologi kecerdasan buatan di seluruh regu pesawat nirawak dalam operasi penerbangan massal.

Nasirzadeh juga mengusulkan pengembangan kapal perusak multi-misi berat melalui akuisisi teknologi yang relevan, serta peningkatan dan produksi kapal berkecepatan tinggi yang mampu meluncurkan rudal jelajah.

Di sektor rudal, ia mengusulkan peningkatan kapasitas produksi berbagai jenis rudal balistik, jelajah, dan pertahanan udara dengan jangkauan dan kemampuan yang beragam sesuai kebutuhan Angkatan Bersenjata Iran saat ini dan di masa mendatang.

Sementara itu, untuk peningkatan teknologi luar angkasa, Nasirzadeh mengusulkan pengembangan teknologi dan kapasitas peluncur satelit, serta penempatan lebih dari 20 satelit ke orbit di masa mendatang.

Menggunakan kapasitas diplomasi pertahanan untuk memfasilitasi ekspor produk pertahanan, meningkatkan interaksi dengan negara-negara tetangga serta negara-negara Amerika Latin dan Afrika, dan menciptakan platform yang diperlukan untuk menggandakan ekspor produk pertahanan adalah beberapa rencananya yang lain.

Di tengah sanksi yang bertubi, Iran mengandalkan usaha dan pengetahuan dalam negeri di tengah sanksi untuk meningkatkan kemandirian Angkatan Bersenjatanya.[IT/AR]


Story Code: 1153939

News Link :
https://www.islamtimes.com/id/news/1153939/calon-menhan-iran-akan-mengembangkan-jump-jet-dan-drone-tenaga-ai

Islam Times
  https://www.islamtimes.com